Persiapan Devasana 2022; Askara Santara

 

Devasana, merupakan salah satu aktivitas yang rutin  dilaksanakan oleh mahasiswa Pendidikan Tata Busana Universitas Pendidikan Indonesia. Devasana 2022 kali ini mengangkat tema “Aksara Santara”, yang dilaksanakan oleh  angkatan 2018 dalam rangka mata kuliah Event Organizer. Kegiatan persiapan pertama yang dilakukan yaitu  kegiatan photoshoot. Photoshoot tersebut berupa hasil produk karya mahasiswa angkatan 2018 yang diselenggarakan di Studio Smagz Lembang, Kab Bandung. Acara ini dibagi menjadi empat hari agar meminimalisasi terjadinya kerumunan dan mendapat hasil foto produk dan foto desainer yang memuaskan. Kegiatan photoshoot ini berlangsung dari pagi hingga sore hari, untuk menghemat waktu, 1 model dibatasi sebanyak 15 menit untuk melakukan pemotretan. Hari pertama dimulai dari tanggal 19 Maret 2022  dikhususkan untuk kegiatan foto produk yang dibuat oleh kreatifitas mahasiswa.

“Terdapat sekitar 60 produk dari hasil karya 45 desainer dari mahasiswa angkatan 2018, dan dalam pelaksanaan persiapannya mahasiswa maupun model diwajibkan sudah vaksin minimal 2 kali dan tetap mengikut protokol kesehatan” Ujar Mila Hosa sebagai Ketua Pelaksana Devasana 2022 Aksara Santara.

Oke, selamat dan sukses ya Akang- Teteh,,